Tak Butuh Waktu Lama, Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan di Banyuates Sampang

Peristiwa258 Dilihat

SAMPANG, JOGOJATIM Tak butuh waktu lama hanya hitungan jam. jajaran Polisi Resort (Polres) Sampang menangkap pelaku pembunuhaan di kecamatan Banyuates Kab. Sampang. Kamis sore (08/09/22).

Diketahui pelaku berinisial SW asal dusun Tejeteh, desa morbetoh kec. Banyuates kab. Sampang.

Hal itu di uangkapkan Kapolsek Banyuates Iptu, Risky Akbar Kurniadi melalui pesan Whatsaap.

” iya mas pelaku sudah di tangkap. Pelaku berinisial SW.” ungkapnya di kutip dari Rega Media News.

Risky juga mengungkapkan, peristiwa pembacokan dikarenakan dendam terhadap korban yang telah memposting foto intim istrinya di Facebook.

” motif pelaku melakukan pembacokan, karena pelaku dendam kepada korban, lantaran memposting foto intim istrinya di facebook. Saat ini pelaku sudah dibawa ke mapolres Sampang. ” pungkasnya.

Terpisah, Kasatreskrim polres Sampang AKP Irwan Nugraha, Melalui KBO Reskrim Iptu agung Prasetyo juga membenarkan, Jika pelaku sudah ditangkap.

” iya mas sudah kami bawa. ini perjalanan menuju mapolres Sampang .” terangnya.

Sekedar diketahui peristiwa pembacokan terhadap korban yang diketahui asal desa durjen, kecamatan kokop kab. Bangkalan. Ini terjadi sekira pukul 10:00WIB, saat korban potong rambut di sebuah salon yang terletak di dusun mandeman, desa Banyuates.

Akibat bacokan tersebut , korban bersimbah darah dan mengalami luka dibagian tubuhnya. Meski hendak di lari kan ke puskesmas setempat, namun korban sudah meninggal dunia. (MAf)