Jumat Curhat Kapolsek Babat Bersama Muspika Dan Toko Masyarakat Dimasjid Al’Abror Kelurahan Babat Kecamatan Babat.

TNI - POLRI184 Dilihat

JOGOJATIM. Lamongan, Kapolsek Banat melaksanakan jumat curhat Bersama warga Di Masjid Al’Abror kelurahan Babat Babat(19/5/2023).

Kapolsek Babat AKP Ali Kantha.S.H.dalam jumat curhat mendengarkan aspirasi , keluhan dan masukan warga kelurahan Babat terkait situasi kamtibmas dan mengharapkan agar dilakukan patroli ke daerah yang dianggap rawan tindakan kejahatan.

Kapolsek Babat AKP Ali Kantha SH.BersamaAnggota nya dan muspika babat mengatakan, lewat inovasi tersebut pihaknya bisa betul-betul mengetahui kondisi masyarakat di lapangan. Kemudian, hal itu bakal menjadi acuan untuk meningkatkan pelayanan kepolisian.

Kegiatan ini masih tetap dilaksanakan. Selain mendengarkan aspirasi, Jumat Curhat bisa sekaligus menjembatani pihak kepolisian dalam mengedukasi masyaraka”

Di samping itu, menurutnya Jumat Curhat juga sebagai mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Lamongan khususnya di polsek Babat tetap dalam keadaan aman dan kondusif. “Seperti tadi warga menyampaikan keluh kesah, curhatan atau saran masukan kepolisian, supaya kami bisa tindaklanjuti segera,” terang Kapolsek AKP Ali Kantha S.H ( Red/SG)