Tim Penggerak PKK Pemkab Sidoarjo Memberikan Bansos Bagi Warga Krembangan

Pemerintahan182 Dilihat

JOGOJATIM, Sidoarjo – Dalam Rangka penanganan covid 19, pemerintah kabupaten Sidoarjo memberikan bantuan berupa sembako berupa beras 05 kg, minyak goreng 2 liter, Gula 1 kg, 2 buah masker, handsanitiser, sebanyak 50 sembako, acara baksos digelar dipendopo balai Desa Krembangan, kecamatan taman, kabupaten Sidoarjo, dihadiri oleh Ny sa’adah ahmad muhdlor, ketua umum TP PKK kabupaten Sidoarjo, Dr Sriatun istri dari H Subandi, camat taman Ali Sarbini, forpimka, Ormas seperti banser, linmas, dan puluhan warga, Selasa (05/10).

Ketua umum TP PKK Ny Sa’adah Ahmad Muhdlor menjelaskan tujuan meringankan masyarakat, berupa sembako seperti 5 kg beras, 2 liter minyak goreng, 1 kg gula, 2 buah masker, hand sanitiser, dengan harapan membantu yang terdampak covid 19, agar bisa meringankan kebutuhan masyaraka,”terang Sa’adah .

Kepala Desa Krembangan Damri mengatakan bahwa mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan
sembako yang diberikan kepada warga kami, yang terdampak covid 19,”jelas Damri.

Damri menambahkan bahwa semoga kedepan bantuan sosial bisa berkah dan bisa meringankan beban masyarakat,”Pungkasnya.(fajar)