Pelantikan Dan Sertijab Rektor Dan Wakil Rektor Ke 9 Universitas Dr. Soetomo Surabaya

Daerah286 Dilihat

JOGOJATIM. Surabaya – Dr. Siti Marwiah, SH, MH, dilantik menjadi rektor Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) Surabaya periode 2021-2025. lyat panggilan akrab rektor ke 9 kampus berlokasi di Semolowaru Surabaya ini, Rabu (02/06/21).

Sebelumnya menjabat sebagai dekan Fakultas Hukum (2008-2017), dan wakil rektor 1 (2017-2021). la menggantikan Dr. Bachrul Amiq, SH, MH yang habis masa jabatannya.

Turut dilantik, Dr. Amirul Mustofa, MSi sebagai wakil rektor 1 bidang akademik, Dr. Suyanto, MM sebagai wakil rektor 2 bidang keuangan dan SDM, Dr. Sucipto, MPd sebagai wakil rektor 3 bidang kemahasiswaan, serta Dr. Nur Sayidah, Msi Ak. sebagai wakil rektor 4 bidang kerjasama dan promosi. Paket rektor dan para wakil rektor yang dilantik ini awal Mei lalu berhasil memenangi proses pemilihan dengan meraih 18 dari 27 suara anggota senat yang punya hak memilih.

Dalam sambutannya, lyat mengemukakan komitmennya untuk menjalankan kepemimpinan transformatif dalam memimpin Unitomo 4 tahun ke depan. “Kami akan banyak memben dorongan motivasi dan melakukan fungsi enabling (memampukan, red.) terhadap seluruh elemen sivitas akademika, guna merangsang munculnya ide-ide baru untuk mengatasi setiap persoalan yang muncul, baik di lingkungan Unitomo sendiri maupun di tengah masyarakat pada umumnya”, ujar wanita kelahiran Pamekasan, 28 April 1968 ini.

Untuk itu, tambahnya, Unitomo harus makin mengoptimalkan dukungan infrastruktur teknologi informasi agar bisa berkompetisi secara paripurna di era Industnal Revolution 4.0 dan Society 5.0 ini.

“Ikhtiar ini sesuai dengan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang digagas Mendikbud Nadiem Makarim, yang tujuannya antara lain menyiapkan mahasiswa agar bisa menjadi sarjana yang tangguh, adaptif, dan selaras dengan kebutuhan zaman, serta siap menjadi pemimpin di masa depan dengan semangat kebangsaan yang tinggi”, ujarya.

Karena masih dalam situasi pandemi, acara pelantikan rektor wanita pertama Unitomo dan para wakilnya ini hanya dihadiri kalangan terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Tampak hanya sekitar 100 undangan yang hadir di Auditorium Ki Moh. Saleh, tempat berlangsungnya acara di lantai 5 Gedung F Kampus Unitomo. Jauh dari kapasitas gedung yang dalam kondisi normal mampu menampung sedikitnya 400 orang. Yang marak justru kiriman ratusan karangan bunga ucapan selamat dari berbagai kalangan yang meluber hingga luar halaman kampus.

Selain jajaran pimpinan lembaga-lembaga pendidikan di bawah Yayasan Pendidikan Cendekia Utama yang menaungi Unitomo serta sejumlah kolega dari lembaga dan perguruan tinggi mitra, diantara hadirin juga tampak Prof. Dr. Mahfud MD, Menkopolhukam RI yang tidak lain merupakan kakak kandung rektor yang baru dilantik, Dr. Siti Marwiyah, SH, MH. Hadir bersama keluarga besamya, termasuk ibunda Hj. Khatijah, Mahfud MD di penghujung acara berkesempatan memberi wejangan dan pesan kepada sang adik bagaimana menjaga amanah atas jabatan yang baru diemban.(pr)